selamat datang dan selamat membaca semoga bermanfaat untuk anda..!
News

Kontrol

Desing KM

Oleh : Alexander Gobai

Di dalam kehidupan, sering kita melupakan tugas dan tanggungjawab yang diberikan. Pernyataan ini menjadi sebuah pertanyaan yang pentingnya seperti pertanyaan mengapa manusia hidup di muka bumi?

Penulisan ini hanyalah sebuah tulisan untuk mengingatkan kembali pada personal-personal yang kian hidup di bawah pengaruh sosial yang sangat mengempar hingga sering lupa tugas dan tanggungjawab pokoknya.

Ada apa?

Tugas dan tanggungjawab merupakan bagian dari sebuah kepercayaan yang diberikan. Ketika sudah mendapatkannya perlu dikerjakan sebagai kewajiban dalam menjalankannya sesuai dengan peranan. Hal itu juga merupakan bagian dari sebuah amanah Allah agar menjaganya dan dikerjakan dengan serius tanpa memandang “berapa”yang saya sudah kerjakan.

Dalam menjalankan perkerjaan suci itu, pentingnya untuk menghilangkan perkerjaan tambahan hanya untuk kepentingan tertentu. Tetapi, pekerjaan itu, paling tidak dari hari demi hari selalu ada pengontrolan atau pengawasan, sehingga hal tesebut berjalan berdasarkan garis koridor yang jelas. Selain itu, juga tak mendapatkan tanggapan buruk dari publik.

Mengawasi atau mengontrol pekerjaan sebagai tugas dan tanggungjawab amatlah penting. Supaya perkerjaan itu selalu berjalan sesuai dengan tupoksi yang jelas. 

Tugas dan tanggungjawab itu, dilakukannya tanpa ada paksaan dari siapa saja. Tetapi, perlu merasakan tugas itu adalah tanggungjawab dan sebuah kepercayaan yang saya harus kerjakan berdasarkan iman. Jika, kontrol itu, dilakukan secara paksa, pasti hasilnya buruk. 

Dengan demikian, kembalikan segalahnya dengan sepenuh hati dan mulai berpikir untuk kerja dengan penuh rasa tanggungjawab tanpa ada perintah atau paksaan ataupun teguran dari siapa saja. Tetapi, penting untuk berpikir bahwa dilakukan hal itu, bukan untuk mencari nama ataupun jabatan di mata publik. Melainkan, karena itu amanah Allah, pentingnya untuk menjaganya apa yang sudah diberikan. Karena tugas yang diberikan adalah tugas suci dari Tuhan. Maka, sebagai ungkapan kata “Saya harus kerja dengan serius tanpa ada campur tangan dengan kepentingan tertentu”.

Dalam penulisan ini sebagai rekomendasi yang ingin diberikan ialah, meski tugas dan tanggungjawab yang diberikan kecil ataupun besar, pentingnya untuk selalu bersyukur dan berterimakasih. Tetapi, juga dalam proses kegiatannya diharuskan untuk mengontrol atau mengawasi perkerjaan suci itu. Sebab, perkerjaan yang diberikan adalah berasal dari hati nurani mereka dan hal itu berasal dari Yesus.

Dalam pekerjaan itu, alangkah baiknya, hilangkan pikiran untuk kepentingan tertentu. Tetapi, pentingkan tugas suci itu, untuk berpikir demi kepentingan umum. Itulah jalan kebenaran yang diinginkan Yesus.  
   
Redasi (04/RED/PO/KM)
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Item Reviewed: Kontrol Rating: 5 Reviewed By: D.K.ADMIN BLOG